Yoemi Noor dan Dua Gelombang dalam Sepotong Hati

Perjalanan sastra dan karya sastra tidak berhenti—mati setelah kepergian senior-seniornya. Di tahun 2000, 2010, 2020-an hingga ke kini perpuisian Indonesia, misalnya, semakin berkecambah. Anak-anak puisi menggelar layar keaksaraan berbahasa ekspresif yang manis. Puisi-puisi mereka tergolong puisi kamar. Tidak banyak anak-anak puisi seperti Sapardi Djoko Darmono, Sang Tetua Puisi romantis. Atau, Mustofa Bisri yang spiritualis. Chairil Anwar yang elegis, Taufik Ismail didatis, atau bahkan Joko Pinurba yang dramatis.

Mantan Komandan

Malam itu saya pulang agak malam dari biasanya. Lantaran anjing milik Pak Warnogu, tetangga saya, menyalak 2 kali, saya tahu itu berarti pukul 2 pagi. Memang anjing itu sebagai penanda waktu, banyak orang kami menyebut anjing itu dengan nama Tawalam, atau tanda waktu malam.

Kota di Kepala Khanafi

Akar Hening di Kota Kering adalah buku puisi pertama Khanafi. Oleh Khanafi, ia diusung dengan corak estetika yang membungkus spirit eksistensialisme(?) Dalam sastra Indonesia, jejak itu kuat telanjur lekat pada novel-novel garapan Iwan Simatupang. Kita tahu, dalam catatan sejarah disebut, corak ini muncul sebagai reaksi etis dan sikap politik pascarevolusi. Bila ditarik pada rentang lebih jauh, kita akan sampai pada nama-nama besar dari Prancis itu. Sekiranya tak keliru, Khanafi cukup sering menyebut nama-nama wingit dari Eropa itu dalam diskusi-diskusi kami di warung kopi.