Ngaji Sastra: Membakar Semangat Berkarya

Ponorogo – Eksistensi STKIP PGRI Ponorogo sebagai pelopor kampus literasi Indonesia terus digaungkan. Kegiatan Ngaji Sastra sebagai serangkaian dari Sekolah Literasi Gratis (SLG) minggu ini kembali dihelat, kemarin (24/7). Setelah dua pekan lalu mendatangkan tiga penggurit kondang di Jawa Timur, minggu ini STKIP menghadirkan dua pemenang Sayembara Novel Dewan Kesenian Jakarta (DKJ) dan dua wartawan Jawa Pos. Bekerja sama dengan […]

Puisi-Puisi A Warits Rovi

mendaki takik dari sebuah pagi berbibir asap
rimba bunga asoka jauh melabur subuh dengan doa embun
dan perempuan yang tertidur di dekat gerabah
menuntaskan rasa nyerinya ke dalam tiga babak mimpi
yang tak kunjung usai hingga pagi datang dari bilah pering kuning
menegaskan hening yang runcing

Salam Redaksi

Segala puji bagi Allah yang membuat kita hidup. Salam kepada Muhammad Rasulullah yang menghiasi diri kita budi pekerti. Dengan hidup berhiaskan budi pekerti, Lensa Sastra hadir di tengah khalayak literasi sebagai upaya untuk kita semua terus hidup, berbudi, dan berarti.