Tim Pendaras

Sutejo
Kepala Suku
Dr. H.Sutejo, M.Hum atau yang juga dikenal dengan nama Sutejo Ssc adalah budayawan dan akademikus berkebangsaan Indonesia. Namanya dikenal melalui berbagai pemberitaan tentang kegiatan yang tersebar di berbagai media, antara lain di Kantor Berita Antara, Republika online, Radar Surabaya Jawa Pos, Radar Ponorogo, Kompas, dan lain-lain. Selain itu, Sutejo juga dikenal sebagai penggerak literasi yang telah menerima banyak penghargaan.

Arafat Nur
Pendaras Cerpen
Dosen Bahasa dan Sastra STKIP PGRI Ponorogo yang sering menjuarai sayembara menulis novel dan cerpen. Buku kumpulan cerpen terbarunya yang berjudul Serdadu dari Neraka (Diva Press, 2020) sudah beredar luas.

Ruly R
Pendaras Puisi
Ruly R, bergiat di Komunitas Kamar Kata Karanganyar. Mahasiswa di STKIP PGRI Ponorogo. Bisa disapa di twitter @ruly_r_

Sapta Arif
Pendaras Esai
Kepala Humas STKIP PGRI Ponorogo. Menulis cerita pendek, puisi, dan esai. Buku terbarunya Di Hari Kelahiran Puisi.

Eko Hendri Saiful
Pendaras Feature
Alumni inspiratif Kampus Literasi STKIP PGRI Ponorogo yang suka menulis berita, esai, dan feature.

Fitriana Kartika Sari
Pendaras Cerkak & Geguritan
Dosen Pendidikan Bahasa Jawa STKIP PGRI Ponorogo. Pecinta fiksi Jawa. Geguritan dan crita cekak -nya pernah menghiasi halaman Kalawarti Panjebar Semangat dan Jayabaya, juga di surat kabar. Karyanya berupa cerita anak pernah memenangkan sayembara menulis Cerita Bocah Berbahasa Jawa Sanggar Triwida 2020

Agus S
Admin
Penjaga media digital Kampus Literasi STKIP PGRI Ponorogo yang suka menulis berita, esai, dan feature.

Sri Wahyuni
Admin
Sri Wahyuni, asal Ponorogo. Alumni STKIP PGRI Ponorogo. Karya-karya termuat di berbagai media cetak dan lokal. Pernah di profil koran Radar Ponorogo. Saat ini menekuni dunia tulis cerpen dan esai.

Suci Ayu L
Admin
Suci Ayu Latifah, asal Ponorogo. Alumni STKIP PGRI Ponorogo tahun 2015. Pengalaman literasi sudah menulis di berbagai media cetak maupun online. Pernah dua kali di profil oleh Radar Ponorogo. Saat ini menekuni dunia esai dan cerita anak.